Tips Sederhana Ini Akan Membuat Presentasimu Jadi Luar Biasa

Presentasi adalah salah satu sarana untuk menyampaikan ide, pemikiran ataupun gagasan kepada orang lain. Pada dasarnya, banyak hal yang bisa dilakukan untuk membuat presentasi kita menjadi lebih elegan dan istimewa, mulai dari aspek slide atau materi yang disampaikan. Hingga aspek presenter atau pemateri yang menyampaikan informasi.
Tips Sederhana Ini Akan Membuat Presentasimu Jadi Luar Biasa
Ilustrasi Presentasi Interaktif
Berikut ini akan dijabarkan beberapa tips - tips sederhana mengenai kedua aspek tersebut yang telah dirangkum oleh Tekno Aldebran :

1.Untuk Aspek Slide atau Materi yang Disampaikan

Desain Sederhana dan Mudah Untuk Diingat

Kesalahan awal yang umum dilakukan oleh kebanyakan orang adalah dalam hal memilih desain dan background slide, sehingga dapat memengaruhi kualitas materi yang akan disampaikan. Akibatnya, audience kurang fokus dan malas untuk memperhatikan slide yang kita buat. Kita bisa berinovasi dengan menggunakan konsep yang berbeda dari biasanya, seperti Flat Desain maupun tampilan slide presentasi bisnis. Dengan hal tersebut, bisa dipastikan slide presentasi yang kita buat akan semakin keren.

Jenis Font yang Tepat

Pemilihan jenis font sangat menentukan tingkat efektifitas dalam penyampaian materi. Ada banyak pilihan font yang tersedia untuk presentasimu, seperti tipe font bold dan light, helvetica, din, bebas, ataupun century ghotic. Semua jenis font yang digunakan, hendaknya disesuaikan dengan tema materi presentasi dan kreatifitas kita sendiri.

Hindari Pemakaian terlalu banyak kata dalam satu slide

Pada dasarnya, slide presentasi hanya digunakan untuk membantu kita dalam memvisualisasikan materi saja. Bukan untuk menampilkan tulisan secara utuh dan monoton. Tapi banyak diantara kita yang hanya menampilkan tulisan utuh saja dalam satu slide. Sebaiknya dalam satu slide presentasi, materi dibuat dalam bentuk poin - poin atau kesimpulan. Dan jika harus memuat lebih banyak tulisan, usahakan hanya menggunakan maksimal 30 - 35 kata saja dalam satu slide. Dengan begitu, slide presentasi yang kita buat menjadi menarik dan mudah dicerna oleh audience.

Hindari terlalu banyak slide

Dalam membuat slide presentasi, memang tidak ada batasan jumlah slide yang ingin kita buat. Tetapi, hendaknya disesuaikan dengan efektifitas dan lamanya durasi materi yang ingin disampaikan. Misalkan, dalam suatu sidang skripsi atau tugas akhir. Ada beberapa jurusan dan fakultas yang memberi batasan jumlah slide maksimal sebanyak 20 - 25 slide saja. Hal ini dikarenakan, semakin banyak slide presentasi maka dinilai kurang efektif.  

2. Untuk Aspek presenter atau pemateri yang menyampaikan informasi

Ketahui terlebih dahulu latar belakang (Background) audience

Hal ini sangat penting sekali, karena audience yang kita hadapi bisa saja berasal dari latar belakang yang berbeda - beda yang disesuaikan dengan situasi dan kondisi pada saat itu. Dalam menghadapi hal tersebut, tentunya kita menggunakan kiat yang berbeda pula dalam memberikan materi. Jangan sampai kita memberikan materi dengan gaya bahasa intelek / akademik kepada masyarakat awam. Pastinya mereka tidak akan paham apa yang kita sampaikan. Dalam hal ini, skill yang wajib dimiliki oleh presenter adalah bersikap luwes dan pandai dalam menghadapi situasi.

Gunakan suatu alat bantu, misalnya Remote Pointer

Alat ini berguna tidak hanya untuk presentasi saja, tetapi bisa juga digunakan disaat anda merasa gugup. Menggenggam Remote Pointer terbukti ampuh menghilangkan rasa gugup tersebut, karena tangan kita menggenggam sesuatu barang. Selain itu, presentasi kita akan menjadi lebih interaktif ketika menunjukkan poin tertentu dalam slide.

Berinteraksi dengan audience

Ada satu lagi tindakan yang sangat fatal dilakukan oleh presenter, yaitu memperlakukan audience seperti patung. Pada kondisi tersebut, biasanya presenter hanya sibuk membaca dan menjelaskan materinya saja, tidak berinteraksi dengan audience. Hendaknya sesekali presenter melontarkan suatu pertanyaan atau meminta tanggapan dari audience. Selain itu, perhatikan juga kontak mata dan penguasaan ruangan. Jangan hanya terfokus pada satu sisi ruangan saja. Seorang presenter harus aktif bergerak, tetapi tetap dalam batas yang wajar dan tidak berlebihan.


Demikianlah tips sederhana yang bisa anda praktekkan saat presentasi. Semoga dengan tips tersebut, presentasi anda berjalan dengan lancar, elegan dan istimewa.


Berlangganan Artikel Terbaru

Share on Google Plus

About TEKNO ALDEBRAN

Blog berbagi Ilmu Pengetahuan dan Teknologi tentang Komputer, Mobile, Elektronika, Internet, Info Teknologi serta Tips dan Trik.